Dari Hobi jadi Juragan

Agung Dwi Prasetyo atau yang akrab di panggil Teo Juragan Wedus, merupakan salah satu pioner pemuda yang tergabung dalam kegiatan INTEGRATED FARMING DESIGN pada sektor peternakan. Beliau yang saat ini menukuni bidang peternakan Kambing memberikan gambaran bahwa berternak Kambing tidaklah susah, kendati demikian ketakutan yang sering terjadi saat berternak kambing adalah susah mencarikan pakannya. Tetapi hal ini di bantah oleh Teo dengan trobosan baru yaitu menciptakan pakan kambing fermentasi yang memberikan efesiensi dalam mencari pakan dan menyediakan pakan kambing yang bisa dihemat.


Trobosan pakan fermentasi ini memberikan kehematan waktu dalam mencari pakan mentah atau yang saat ini terkenal dengan selogan "Ngarit / Ramban". Dengan cara fermentasi pakan ini kemudian akan memberikan kemudahan bagi para peternak kambing, sebab mencari pakan mentah bisa dilakukan 1 hari full untuk menyediakan pakan selama 1 minggu atau lebih. Dan juga pakan fermentasi ini setelah dilakukan percobaan oleh Teo ternyata memberikan kelahapan makan pada kambing.

Trobosan ini yang juga akan diberikan proses pembelajarannya oleh Teo untuk masyarakat secara luas, sebab dengan hal ini akan meningkatkan produktifitas kambing yang akan menciptakan peluang usaha baru di Desa Batu Meranti dan Desa Persiapan Batu Meranti Jaya sebagai peternak Kambing Millenial yang sadar akan kemajuan zaman  bahwa sekarang semua bisa mudah jika kita mau dan kita belajar.

Selain itu kotoran dan kencing kambing juga saat ini sedang dalam proses pembelajaran oleh Teo untuk membuat pupuk cair dan pupuk organik tai kambing.

Posting Komentar untuk "Dari Hobi jadi Juragan"